Bupati Dadang Supriatna Beri Kejutan Beasiswa untuk Petugas Upacara HUT ke-80 RI

 Bupati Dadang Supriatna Beri Kejutan Beasiswa untuk Petugas Upacara HUT ke-80 RI


Penulis: Redaksi Bahtiar

SOREANG – Kabupaten Bandung, BONGKARR.COM – Bupati Bandung Dadang Supriatna memberikan kejutan istimewa kepada para petugas upacara yang tergabung dalam Paskibraka, Paduan Suara, dan Marching Band pada peringatan HUT ke-80 Kemerdekaan RI. Kejutan berupa beasiswa dari Program Unggulan Beasiswa ti Bupati (Besti) ini diumumkan saat acara Riung Mungpulung di Dome Bale Rame, Soreang.

Sontak seluruh peserta upacara berseru dan menjerit kegirangan ketika Bupati Kang DS mengumumkan hadiah spesial ini. Beasiswa diberikan kepada seluruh petugas upacara untuk melanjutkan jenjang pendidikan ke perguruan tinggi tanpa harus melalui proses seleksi tambahan.

> “Yang kelas 12 bisa mulai ikut tahun 2026, dan kelas 11 bisa di tahun 2027. Tidak perlu dites lagi, langsung diterima,” jelas Kang DS.

Bupati juga menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya kepada para pemuda-pemudi terpilih yang telah melalui proses seleksi dan pelatihan dengan disiplin, ketangguhan, dan semangat juang. Ia menekankan bahwa keikutsertaan dalam Paskibraka bukan sekadar menjalankan tugas upacara, tetapi juga bagian dari persiapan menuju visi Indonesia Emas 2045, yang menekankan pentingnya kualitas sumber daya manusia unggul.

> “Menjadi anggota Paskibraka adalah langkah awal untuk membentuk karakter pemimpin bangsa di masa depan,” tambah Kang DS.

Di akhir sambutannya, Bupati Kang DS mendoakan agar seluruh petugas upacara dapat tumbuh menjadi pemimpin bangsa dan negara yang berkualitas, serta terus berkontribusi bagi masyarakat dan negara.

Postingan populer dari blog ini

Papan Proyek SPAM Desa Panundaan Diduga Tak Transparan, APD dan K3 Jadi Sorotan

Heboh!! Pengakuan Beberapa Pengusaha Diduga Ditipu Melibatkan Bupati Bandung Dadang Supriatna, Apa Ini Benar?

Proyek PLTP Geo Dipa Ganggu Warga Malam Hari: Pemerintah dan Perusahaan Dinilai Egois, Asal Bacot Tanpa Nurani